TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 30:8

Konteks
30:8 Berkatalah Rahel: "Aku telah sangat hebat bergulat dengan kakakku, dan akupun menang. o " Maka ia menamai anak itu Naftali. p 

Kejadian 46:24

Konteks
46:24 Anak-anak Naftali f  ialah Yahzeel, Guni, Yezer dan Syilem.

Ulangan 33:23

Konteks
33:23 Tentang Naftali j  ia berkata: "Naftali kenyang dengan perkenanan dan penuh dengan berkat TUHAN; milikilah tasik dan wilayah sebelah selatan."

Yosua 19:32-39

Konteks
Milik pusaka suku Naftali
19:32 Bagi bani Naftali keluarlah undian yang keenam, yakni bagi bani Naftali menurut kaum-kaum mereka. 19:33 Daerah mereka mulai dari Helef, dari pohon tarbantin di Zaananim, a  Adami-Nekeb dan Yabneel, b  sampai ke Lakum, dan berakhir di sungai Yordan. 19:34 Kemudian batas itu berbalik ke barat ke Aznot-Tabor, dari sana menuju ke Hukok, c  menyinggung daerah Zebulon d  di sebelah selatan, menyinggung daerah Asyer di sebelah barat dan daerah Yehuda pada sungai Yordan, di sebelah matahari terbit. 19:35 Kota-kota yang berkubu ialah Zidim, Zer, Hamat, e  Rakat, Kineret, f  19:36 Adama, Rama, g  Hazor, h  19:37 Kedesh, i  Edrei, j  En-Hazor, 19:38 Yiron, Migdal-El, Horem, Bet-Anat k  dan Bet-Semes; l  sembilan belas kota dengan desa-desanya. 19:39 Itulah milik pusaka suku bani Naftali menurut kaum-kaum m  mereka; kota-kota itu dengan desa-desanya.

Yudas 1:6

Konteks
1:6 Dan bahwa Ia menahan malaikat-malaikat 1  yang tidak taat pada batas-batas kekuasaan mereka, tetapi yang meninggalkan tempat kediaman mereka, dengan belenggu abadi di dalam dunia kekelaman sampai penghakiman pada hari besar, q 

Yudas 1:10

Konteks
1:10 Akan tetapi mereka menghujat segala sesuatu yang tidak mereka ketahui dan justru apa yang mereka ketahui dengan nalurinya seperti binatang yang tidak berakal, itulah yang mengakibatkan kebinasaan mereka. z 

Yudas 1:18

Konteks
1:18 Sebab mereka telah mengatakan kepada kamu: "Menjelang akhir zaman 2  v  akan tampil pengejek-pengejek yang akan hidup menuruti hawa nafsu kefasikan w  mereka."

Mazmur 18:33-34

Konteks
18:33 (18-34) yang membuat kakiku seperti kaki rusa j  dan membuat aku berdiri di bukit; k  18:34 (18-35) yang mengajar tanganku berperang, l  sehingga lenganku dapat melenturkan busur tembaga.

Matius 4:15-16

Konteks
4:15 "Tanah Zebulon dan tanah Naftali, jalan ke laut, daerah seberang sungai Yordan, Galilea, wilayah bangsa-bangsa lain, -- 4:16 bangsa yang diam dalam kegelapan, telah melihat Terang yang besar dan bagi mereka yang diam di negeri yang dinaungi maut, telah terbit Terang. n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:6]  1 Full Life : MALAIKAT-MALAIKAT.

Nas : Yud 1:6

Yudas menunjuk kepada para malaikat yang tidak tinggal di dalam kedudukan kekuasaan seperti semula, tetapi memberontak terhadap Allah, melanggar hukum-Nya dan yang kini terpenjara sambil menunggu penghakiman. Akan tetapi, tidak semua malaikat terjatuh itu terpenjara, karena Iblis dan banyak setan berkeliaran di bumi saat ini

(lihat cat. --> 2Pet 2:4;

lihat cat. --> 1Yoh 5:19).

[atau ref. 2Pet 2:4; 1Yoh 5:19]

[1:18]  2 Full Life : MENJELANG AKHIR ZAMAN.

Nas : Yud 1:18

Lihat cat. --> 1Tim 4:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:1.

[atau ref. 1Tim 4:1; 2Tim 3:1]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA